1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya
SosialIndonesia

Anak Ridwan Kamil Hilang di Sungai Aare Swiss

Detik News
27 Mei 2022

Anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz, dilaporkan hilang saat berenang di Sungai Aare, Swiss. Proses pencarian masih berlanjut.

https://p.dw.com/p/4Bv5C
Foto ilustrasi
Foto: Imago/F. Sorge

Emmeril Khan Mumtadz atau Eril, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, hilang saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss. Duta Besar RI untuk Swiss, Muliaman D Hadad, mengatakan Sungai Aare biasa dipakai berenang untuk umum.

"(Sungai Aare) tempat berenang ya, terutama pada musim panas banyak sekali yang berenang. Memang tempat bagus, jadi semacam tempat anak-anak dan orang-orang dewasa juga berenang di sana," kata Muliaman, Jumat (27/05).

Di hari yang sama pada saat Eril hilang terbawa arus sungai, Kamis (26/05) waktu setempat, juga banyak orang yang berenang di sana. Muliaman mengatakan kejadian orang hanyut saat berenang di Sungai Aare bukan pertama kalinya.

"Oh pernah terjadi sebelumnya, artinya emang apa istilahnya, kejadian serupa juga pernah terjadi," tuturnya.

Eril dinyatakan hilang saat berenang di Sungai Aare, Kamis (26/05). Sudah enam jam pencarian dilakukan, tetapi Eril belum ditemukan. Pencarian yang dilakukan oleh Tim SAR dan polisi Swiss dihentikan sementara karena kondisi cuaca. Pencarian Eril dilanjutkan pagi (27/05) ini.

Ridwan Kamil sudah tiba di Swiss

Di hari yang sama, Ridwan Kamil yang sedang melakukan kunjungan kerja ke Inggris langsung menuju ke Swiss setelah mendapatkan kabar putranya hilang. Kang Emil, begitu biasa Ridwan Kamil disapa, sudah ada di Swiss saat ini.

"Pak Ridwan Kamil sudah, baru tiba dari tugasnya, menyusul kemarin mendengar berita ini dari London ke Swiss," imbuh Muliaman.

Kronologi Emmeril Khan terseret arus

Eril dikabarkan hilang saat berenang di Sungai Aaree, Bern bersama adik dan kawannya pada Kamis (26/05) kemarin. Eril hilang setelah terseret arus sungai yang cukup deras. Cuaca siang hari itu sedang cerah.

"Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras yang sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya. Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah," jelasnya.

Saat kejadian, Ridwan Kamil sedang berada di Inggris. Ridwan Kamil yang mendapatkan kabar terkait putranya itu langsung menuju Swiss.

"Saat kejadian, Pak Ridwan Kamil sedang berada di Inggris dalam kegiatan pemerintahan di luar negeri bersama delegasi dari Pemprov Jawa Barat. Ridwan Kamil langsung menyusul ke Swiss setelah menerima kabar musibah tersebut dan saat ini telah bertemu dengan keluarga di sana," katanya. (ha)

 

Baca selengkapnya di: Detik News

Sungai di Swiss Lokasi Anak Ridwan Kamil Hilang Biasa Dipakai Warga Berenang