1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Tim "Uji Coba" Löw Tetap Unggul

Calle Kops, afp20 November 2013

Sembilan kali menang, dua seri, dan sekali kalah. Tahun 2013 berjalan mulus bagi timnas Jerman. Pelatih Löw khususnya puas dengan kemenangan terakhir 1:0 atas Inggris.

https://p.dw.com/p/1ALFN
Foto: Reuters

Pertandingan terakhir timnas Jerman di tahun 2013 berakhir dengan kemenangan 1:0 atas Inggris di Wembley. Pelatih Joachim Löw boleh bangga dengan prestasi pemainnya. "Kami menang di stadion legendaris. Ini kebanggaan khusus bagi kami semua", ujar Löw di London, Selasa (19/11/13).

Delapan Perubahan

"Tim muda dengan delapan posisi yang mengalami perubahan ini membuat saya puas", rangkum Löw. Tidak hanya itu. Tahun ini timnas Jerman berhasil menang sembilan kali, seri dua kali dan hanya satu kali kalah 3:4 dari Amerika Serikat. "Tahun ini berjalan dengan baik", tegas Löw.

Di London, Löw bisa memastikan bahwa timnya bisa berfungsi dengan baik tanpa berbagai pemain andalan seperti Philipp Lahm atau Mesut Özil. "Kami punya banyak pilihan pemain bagus", tegas manajer tim Oliver Bierhoff.

Si kembar Lars dan Sven Bender menutup ruang gerak Inggris di lapangan tengah sambil dipimpin oleh Mertesacker. Barisan pertahanan Jerman sulit untuk dibobol. Kiper Borussia Dortmund Roman Weidenfeller yang pertama kali bermain untuk timnas hampir tidak pernah teruji kemampuannya.

Dilema Cidera

Satu hal yang disayangkan dari pertandingan lawan Inggris adalah cidera yang dialami beberapa pemain. Borussia Dortmund mungkin tidak akan bisa menurunkan Mats Hummels dan Marcel Schmelzer dari duel Bundesliga akhir pekan ini lawan Bayern München. Selain itu, Löw menegaskan : "Masih ada pekerjaan keras yang menanti tim. Baik barisan pertahanan, tengah dan depan."

Untuk memenuhi misi menjadi juara, Löw membutuhkan semua pemain hebatnya. Cideranya pemain seperti Bastian Schweinsteiger, Ilkay Gündogan atau Sami Khedia "memang bisa dicari gantinya". Tapi Löw menegaskan, "Jelas kami butuh para pemain ini di tahun 2014." Ia juga tidak menutup-nutupi rasa kehilangannya akan posisi ujung tombak yang ideal : "Miroslav Klose dan Mario Gomez tentu kami butuhkan dalam kondisi top."

Pertandingan berikutnya Jerman memang masih awal Maret tahun depan di Stuttgart lawan Chili. Tapi pelatih Löw sudah tegang dari sekarang menghadapi undian pembagian grup 6 Desember mendatang di Brasil. Menurutnya, baru setelah itu "prediksi Piala Dunia lebih jelas."